Kabar NasionalKabar DaerahKabar ParlemenKabar Karya KekaryaanKabar Sayap GolkarKagol TVKabar PilkadaOpiniKabar KaderKabar KabarKabar KabinetKabar UKMKabar DPPPojok Kagol Kabar Photo
KABAR KADER
Share :
Target Naik, Golkar Gresik Incar 12 Kursi Legislatif pada Pemilu 2024
  Bambang Soetiono   21 Oktober 2022

kabargolkar.com - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Gresik menargetkan perolehan 12 kursi di DPRD Gresik para Pemilu 2024. Hal itu disampaikan oleh Ketua DPD Golkar Gresik, Ahmad Nurhamim, di sela acara syukuran HUT Golkar ke-58 di kantor DPD Golkar yang berada di Jalan Panglima Sudirman, Gresik, Jawa Timur, Rabu (19/10/2022). 

"Target Golkar 12 kursi. Ada kenaikan empat kursi dari Pemilu 2019 (yang saat ini menjadi anggota DPRD Gresik), sebanyak delapan kursi," ujar Nurhamim, kepada awak media, Rabu. 

Nurhamim optimistis target tersebut bakal tercapai, seiring kesuksesan partai berlambang pohon beringin turut membantu Fandi Akhmad Yani menjadi Bupati Gresik saat ini. DPD Golkar Gresik merupakan salah satu parpol pengusung pasangan Fandi Akhmad Yani-Aminatun Habibah, dalam agenda Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gresik sebelumnya. 

"Insya Allah, komitmen minimal 12 kursi itu akan terwujud di Pemilu 2024. Untuk itu, Golkar akan kembali mengusung Bupati Gus Yani (sapaan Fandi Akhmad Yani) di Pilkada 2024," ucap Nurhamim. 

Kendati cukup optimistis dengan target yang diusung, Nurhamim juga meminta kepada jajaran DPD Golkar Gresik hingga tingkat desa, untuk terus meningkatkan konsolidasi. Termasuk, intens dalam membantu warga. 

"Kami juga minta agar semua pengurus, anggota fraksi DPRD Gresik dan kader, semakin intens turun ke masyarakat. Berbaur dengan masyarakat, membantu kesulitan yang dihadapi masyarakat," kata pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Gresik tersebut. 

Sementara dalam rangka memperingati HUT Golkar ke-58 kali ini, Nurhamim tidak ragu menyatakan, agenda ini menjadi momentum untuk meneguhkan komitmen Golkar menjadi partai yang dekat dengan rakyat. Sehingga apa yang dilakukan oleh para pengurus dan kader di lapangan, harus membantu rakyat. 

"Apa yang disampaikan Pak Bupati tadi sama, sejalan dengan kiprah Golkar. Dekat dengan rakyat, peduli dengan rakyat," tutur Nurhamim. 

Sementara Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani yang hadir dalam agenda syukuran Partai Golkar kali ini, menyerahkan bantuan berupa 12 unit sepeda motor dan satu unit mobil operasional untuk DPD dan Pengurus Kecamatan (PK) Golkar Gresik. 

Bantuan kendaraan operasional ini, diharapkan turut andil membantu masyarakat dalam pemulihan ekonomi pasca pandemi. "Kendaraan ini untuk membantu operasional Partai Golkar Gresik. Saya harap, Partai Golkar makin dekat dengan masyarakat, bisa membantu kesulitan masyarakat," tutur Gus Yani.

Kabar Golkar adalah media resmi Internal Partai Golkar. kami memberikan layanan media online, media monitoring dan kampanye digital politik untuk Partai Golkar dan seluruh kadernya.
About Us - Advertise - Policy - Pedoman Media Cyber - Contact Us - Kabar dari Kader
©2023 Kabar Golkar. All Rights Reserved.