Kabargolkar.com - Pengurus DPW PPP Provinsi Gorontalo menyambangi kediaman Ketua DPD I Partai Golkar Rusli Habibie di Kelurahan Moodu, Kota Gorontalo, Selasa (4/8/2020). Pertemuan ini juga dihadiri Ketua DPD II PPP dan DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo.
Ketua DPD II Kabupaten Gorontalo Hendra Hemeto mengatakan, pertemuan itu sebatas konsolidasi antara dua partai yang akan berkoalisi nanti sekaligus menjalin silatuhrahim.
“Kita membahas final koalisi antara Golkar dan PPP, bahkan di hadapan semua pengurus partai politik Ketua DPD I Rusli Habibie menegaskan dari Golkar hanya Hendra Hemeto,” ujar Hendra.
Rabu (5/8/2020) besok, kata Hendra, masing-masing pengurus partai tingkat provinsi dan kabupaten akan mendatangi DPP untuk mengurus administrasi terkait rekomendasi.
“Paling lambat Senin pekan rekomendasi calon Golkar dan PPP akan segera keluar,” jelas Hendra.
Secara terpisah, Ketua DPW PPP Gorontalo Nelson Pomalingo mengungkapkan jika Partai Golkar dan PPP telah sepakat berkoalisi di Pilkada 2020.
“Dan tidak ada calon lain, selain Nelson Pomalingo (PPP) dan Hendra Hemeto (Golkar),” tukas Nelson.
“Paling lambat pekan depan rekomendasi sudah diterima oleh para calon baik Golkar dan PPP. Pengurus dua partai akan berangkat ke Jakarta untuk mengurus itu,” tutur Nelson.
Nelson mengaku, meski telah membentuk koalisi bersama partai Golkar pihaknya tetap membuka ruang bagi partai lain untuk bergabung.
“Kalau PPP-Golkar kan sudah pasti, tapi kami tetap membuka diri untuk partai lain yang ingin berkoalisi,” pungkas Nelson dalam keterangan yang kami kutip dari laman Kronologi.id.