kabargolkar.com, JAKARTA - Politisi senior Partai Golkar Akbar Tandjung berbagi pengalaman dan strategi pemenangan Partai Golkar pada Pemilu 2004. Menurutnya, untuk menaikkan elektabilitas partai, adalah menciptakan hal-hal baru dalam partai politik. Ia menyontohkan, salah satunya adalah dilakukan konvensi Partai Golkar untuk menjaring calon presiden pada Pemilu 2004. Hal itu disampaikan pada Executive Education Program for Young Political Leader 5, Kamis (27/1/2022), di Ruang Learning Management System (LMS) Golkar Institute, Kantor DPP Partai Golkar.
“Saya memperkenalkan dalam khazanah politik Indonesia saat itu yaitu konvensi untuk menjadi calon presiden dari Partai Golkar.”
“Pada waktu itu kita ingin memunculkan tema-tema baru dalam politik agar kita mendapat apresiasi. Pada waktu itu kita lakukan konvensi. Itu terbuka, karena itu Pak Nurcholish Madjid juga ingin ikut,” jelas Bang Akbar.
Bang Akbar –sapaan akrabnya- juga menceritakan sejarah lahirnya Golkar yang awalnya merupakan kekuatan politik menjadi partai politik pascareformasi 1998.
“Kalau dulu, Golkar itu kekuatan politik. Kemudian setelah reformasi menjadi partai politik resmi, menjelang Pemilu 1999.”
“Insting politik saya setelah membaca arah undang-undang karena peserta Pemilu adalah partai politik. Sementara Golkar ini kekuatan politik. Jadi saya bilang ke rekan-rekan kita harus mendeklarasikan partai politik,” ujar Akbar.
Di akhir sesi, Akbar Tandjung menyampaikan harapan besar kepada kader-kader muda untuk memenangkan Partai Golkar pada Pemilu 2024. Ia telah menyiapkan strategi pemenangan partai dan telah dituliskan dalam sebuah buku berjudul “Partai Golkar Menyongsong Pemilu 2024” yang juga telah diberikan kepada peserta pendidikan Golkar Institute.
“Oleh karena itu, ke depan setelah 20 tahun pada Pemilu 2004, Partai Golkar harus menang. Siap adek-adek memenangkan Partai Golkar. Saya sudah menyiapkan buku Partai Golkar Menyongsong Pemilu 2014.”
“Ini (Buku) saya berikan kepada Adinda untuk menjadi pegangan bagi pemenangan Partai Golkar pada Pemilu 2024.”
“Adek-adek menjadi andalan kita untuk aktif dan proaktif memenangkan Partai Golkar,” pungkas Akbar.