Kabar NasionalKabar DaerahKabar ParlemenKabar Karya KekaryaanKabar Sayap GolkarKagol TVKabar PilkadaOpiniKabar KaderKabar KabarKabar KabinetKabar UKMKabar DPPPojok Kagol Kabar Photo
KABAR KADER
Share :
Mampu Bersaing di Kancah Internasional, 3 Atlet Wushu Unes Raih Juara di Turki
  NINDY   05 Oktober 2022
Tim Wushu Unes Yang Berhasil Menjuarai Wushu Internasional di Turki

Jakarta - Sebanyak 3 atlet Wushu Unnes yang tergabung dalam tim nasional Wushu Indonesia, sukses meraih prestasi dengan mendapat 2 emas dan 1 perak di ajang FISU University World Cup Combat Sports yang berlangsung di Turki tanggal 21-26 September 2022. Pada pertandingan final Sanda, Laksamana Pandu Pratama yang turun di kelas 52 kilogram (kg) putra berhasil mengalahkan atlet tuan rumah Turkiye dengan skor 2-0.

Menyusul sukses Pandu, pada pertandingan final putri, Tharisa Dea Florentina berhasil memperoleh kemenangan dengan menumbangkan atlet tuan rumah Turki di kelas 52 kg putri dengan skor 2-0. Sementara Thania Kusumaningtyas harus mengakui keunggulan lawan dari Irak dengan skor 0-2 dan harus puas di posisi kedua dengan medali perak. Satu atlet wushu berasal dari Unnes atas nama Bintang Reindra belum beruntung meraih medali setelah dikalahkan Iran pada babak penyisihan. Menurut Pembina Wushu Dr. Heny Setyawati, raihan prestasi atlet dalam FISU 2022 melampaui target.

 "Hal ini tentu sangat membanggakan, melihat keseriusan dan kerja keras atlet dalam latihan selama ini," kata dia dalam keterangannya,

Keempat atlet wushu Unnes berangkat ke Turki bersama 5 atlet wushu Taolu.

Sehingga keseluruhan atlet yang berlaga di Turki sejumlah 9 atlet. Perolehan medali keseluruhan Tim Nasional Wushu Indonesia, yakni 5 medali emas dan 3 medali perak.

Tim Nasional Wushu Indonesia di bawah kepemimpinan Airlangga Hartarto menunjukkan peningkatan prestasi yang signifikan di ajang Internasional. Dalam World University Sport combat games 2022 Turki, merupakan ajang uji coba terakhir bagi atlet Pelatnas Wushu Indonesia.

Selanjutnya Pandu dan kawan-kawan akan kembali dalam pelatnas untuk melakukan persiapan menghadapi SEA Games bulan Mei 2023 di Kamboja dan Asian Games 2022 Hangzhou yang tertunda dan akan digelar tahun 2023.

Rektor Unnes, Prof. Fathur Rokhman menyampaikan rasa bangga kepada mahasiswa Unnes yang meraih medali di ajang Internasional. Prof. Fathur menjelaskan, di berbagai event nasional maupun internasional, atlet-atlet Unnes selalu bisa menunjukkan prestasi terbaiknya.

"Ini menunjukkan Unnes semakin bereputasi dan mempunyai daya saing di kancah internasional," tukas dia.

Kabar Golkar adalah media resmi Internal Partai Golkar. kami memberikan layanan media online, media monitoring dan kampanye digital politik untuk Partai Golkar dan seluruh kadernya.
About Us - Advertise - Policy - Pedoman Media Cyber - Contact Us - Kabar dari Kader
©2023 Kabar Golkar. All Rights Reserved.