Kabar NasionalKabar DaerahKabar ParlemenKabar Karya KekaryaanKabar Sayap GolkarKagol TVKabar PilkadaOpiniKabar KaderKabar KabarKabar KabinetKabar UKMKabar DPPPojok Kagol Kabar Photo
KABAR KADER
Share :
JK Ungkap DKI Butuh 200 KM Jalur MRT
  Kabar Golkar   20 Februari 2019
[caption id="attachment_20732" align="alignnone" width="800"] Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla saat meninjau dan menjajal MRT di Stasiun Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta, Rabu (20/2). [foto: antara][/caption]kabargolkar.com, JAKARTA -- Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla menyebutkan Jakarta membutuhkan 200 kilometer jalur Mass Rapid Transit ( MRT). Ia mengatakan jika sudah tersedia jalur sepanjang itu, kebutuhan warga Jakarta terkait transportasi umum akan terpenuhi. "Mininum 200 Kilometer. Baru semua warga jakarta dapat terjamin sistem transportasinya. Karena Pak Gubernur sudah merencanakan bagaimana sinkronisasinya daripada sistem ini. Terus MRT, LRT harus disiplin, diintegrasikan," kata Kalla usai meninjau dan menjajal MRT di Stasiun Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta, Rabu (20/2). Petugas melakukan pengecekan kereta Mass Rapid Transit (MRT) di Stasiun Lebak Bulus, Jakarta, Kamis (17/1). Jelang peresmian MRT yang akan dilaksanakan pada Maret 2019 tersebut masyarakat dapat mencoba secara gratis moda transportasi itu mulai 27 Februari. Ia menambahkan kebutuhan jalur MRT sepanjang itu idealnya harus dicapai pada 10 tahun mendatang agar kemacetan di Jakarta tak bertambah parah. Baca juga: Wapres Kalla: Kita Terlambat Bangun MRT Kalla pun mengatakan semestinya MRT dibangun sejak tahun 1990an namun baru dieksekusi sekarang. Karena itu ia menilai Indonesia terlambat membangun moda transportasi masal tersebut. "Tentu setiap sistem pasti ada kekurangan. Tapi sambil jalan lah, bisa diperbaiki. Ya karena semuanya sudah baik. Tinggal kita memutuskan untuk harus lebih panjang lagi (jalurnya). Dan semua setuju, minimum 200 kilometer," tandas Kalla. [kompas]
Kabar Golkar adalah media resmi Internal Partai Golkar. kami memberikan layanan media online, media monitoring dan kampanye digital politik untuk Partai Golkar dan seluruh kadernya.
About Us - Advertise - Policy - Pedoman Media Cyber - Contact Us - Kabar dari Kader
©2023 Kabar Golkar. All Rights Reserved.