Kabargolkar.com - Ketua DPP Partai Golkar Ace Hasan buka suara soal peluang koalisi besar usai Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri undangan buka puasa bersama Ketum Partai NasDem Surya Paloh. Ace mengatakan pertemuan tersebut merupakan silahturahmi politik biasa.
"Kalau Pak Airlangga hadir di acara NasDem itu kan tentu bagian dari silaturahmi politik yang biasa," kata Ace pada wartawan di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Selasa (28/3/2023).
"Kalau ngobrol biasa Pak Airlangga dengan Pak Surya Paloh. Surya Paloh senior partai Golkar juga. Kan, NasDem, kan, Nasdem bin Golkar," lanjut dia.
Ace mengatakan, pada saat pertemuan tersebut tidak ada arahan tertentu soal koalisi besar. Ace pun mengaku pihaknya masih dalam proses penjajakan soal koalisi tersebut.
"Saya kira proses pembicaraan biasa, tukar pikiran. Semua masih dalam proses, masih dalam proses tahap penjajakan," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Airlangga mengikuti buka puasa bersama Partai NasDem di NasDem Tower, Jakarta Pusat pada Sabtu (25/3) lalu. Airlangga mengaku penting menjaga komunikasi meski berada di koalisi yang berbeda.
"Ya kalau koalisi sama-sama punya koalisi, tentu dengan koalisi yang sama komunikasi menjadi hal yang penting di dalam politik dan keterbukaan komunikasi ini yang kita juga jaga, agar seluruh proses politik itu berjalan dengan baik," kata Airlangga.
Seperti diketahui Golkar, saat ini tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Sedangkan NasDem merupakan bagian dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang baru saja menandatangani piagam deklarasi kerjasama bersama PKS dan Demokrat.
Ditanya terkait kemungkinan adanya koalisi yang bergabung dan membentuk koalisi besar, Airlangga tak secara jelas menjawab. Dia hanya menuturkan bahwa koalisi besar biasnya menguntungkan Indonesia.
"Koalisi besar di mana-mana menguntungkan Indonesia, jadi kita tunggu tanggal mainnya," imbuhnya.
Pada acara tersebut hadir pula Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 yang juga mantan Ketua Umum Partai Golkar, Jusuf Kalla (JK). Selain itu, dia mengakui memang memiliki kedekatan dengan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh.
"Tentu banyak hal yang kita bicarakan, tadi juga hadir Pak Yusuf wakil presiden ke-10 dan ke-12 yang juga Ketua Umum Partai Golkar dan pada waktu itu dewannya adalah pak Surya Paloh, jadi kita mengingat masa-masa indah dan kita tentu kedepan berharap hubungan Partai Nasdem dan Partai Golkar selalu terjalin," ujar Airlangga. (detik.com)