Kabar NasionalKabar DaerahKabar ParlemenKabar Karya KekaryaanKabar Sayap GolkarKagol TVKabar PilkadaOpiniKabar KaderKabar KabarKabar KabinetKabar UKMKabar DPPPojok Kagol Kabar Photo
KABAR KADER
Share :
Gelar Nobar G30S/PKI, Zaki: Agar Masyarakat Selalu Waspada Terhadap Paham Komunisme dan Radikalisme
  Nyoman Suardhika   02 Oktober 2021
Credit Photo / Istimewa

Kabargolkar.com - Di bawah remang cahaya bulan malam dibantu lampu-lampu listrik yang temaram, sekitar lima puluhan orang masyarakat dan kader Partai Golkar asyik masyuk nontong bareng di ruang terbuka hijau kantor Partai Golkar DKI Jakarta pada Jumat malam (1/10/2021). Film yang ditonton adalah G30S/PKI, film legendaris tentang pemberontakan PKI pada 30 September 1965 lewat menculik para Jenderal TNI Angkatan Darat pada masa itu. PKI menculik dan membunuh enam orang Jenderal dan satu Kapten. Jasad mereka dibuang di lobang buaya. Film menghadirkan kekejaman PKI dalam menculik, menyiksa, dan membunuh para Jenderal.

Ahmed Zaki Iskandar, Ketua Partai Golkar DKI Jakarta menjelaskan, acara nonton bareng dilaksanakan dengan kapasitas terbatas, menerapkan protokol Kesehatan. “Acara Nobar film G30S/PKI sekalian dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada hari ini (Jumat 1 Oktober),” katanya di sela-sela nonton bareng.

Selain Zaki Iskandar, terlihat hadir pada saat nobar Judistira Hermawan (Ketua Harian, Anggota DPRD DKI Jakarta), Basri Baco (Sekretaris, Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD DKI Jakarta), dan beberapa pengurus teras partai Golkar DKI Jakarta.

Dijelaskan Zaki, 30 September adalah hari yang sangat bersejarah bagi perjalanan bangsa Indonesia yang perlu diingat oleh seluruh kader partai golkar maupun seluruh masyarakat. Sejarah kelam pada saat itu harus kita kenang sebagai pelajaran ke depan.

“Kita juga peringati jasa-jasa pahlawan revolusi kita serta mengingat kekejaman PKI pada saat itu, agar kader-kader kita dan generasi muda tetap waspada terhadap paham komunisme dan juga radikalisme,” ujarnya.

Lebih lajut dikatakannya, generasi muda sekarang perlu mengingat sejarah panjang bangsa ini, terutama perjuangan para pahlawan dalam memerdedakan bangsa Indonesia. “Semoga dengan kegiatan malam ini bisa selalu membuka mata kita, dan juga mengingat sejarah panjang bangsa kita agar generasi muda kita bisa menghargai perjuangan para pahlawan yang telah gugur untuk Indonesia,” ujarnya.

Zaki mengucapkan rasa senangnya bahwa nobar tersebut bukan saja disambut antusias oleh para kader Partai Golkar, tapi juga masyarakat luas. “Alhamdulillah masyarakat luas bisa menikmati bersama kita dan mengingat kembali sejarah G30S/PKI ini,” ujarnya dengan nada puas.

Pada saat nobar, Partai Golkar DKI Jakarta juga memberdayakan para pelaku UMKM sekitar dengan cara menyediakan ruang untuk pedagang UMKM. Pengunjung bebas menikmati sajian dari para pedagang.

“Ini salah satu langkah kita ikut membantu perekonomian masyarakat dalam masa pandemi ini. Kita ikut berkontribusi memulihkan perekonomian masyarakat di provinsi DKI Jakarta,” tandas Ahmed Zaki.

Kabar Golkar adalah media resmi Internal Partai Golkar. kami memberikan layanan media online, media monitoring dan kampanye digital politik untuk Partai Golkar dan seluruh kadernya.
About Us - Advertise - Policy - Pedoman Media Cyber - Contact Us - Kabar dari Kader
©2023 Kabar Golkar. All Rights Reserved.