Kabar NasionalKabar DaerahKabar ParlemenKabar Karya KekaryaanKabar Sayap GolkarKagol TVKabar PilkadaOpiniKabar KaderKabar KabarKabar KabinetKabar UKMKabar DPPPojok Kagol Kabar Photo
KABAR KADER
Share :
Ketua Komisi I DPR RI Dukung Kebijakan Peningkatan Kesejahteraan Pegawai Perwakilan Indonesia di Luar Negeri
  NINDY   04 September 2023
Credit Photo/ dpr.go.id

Kabargolkar.com - Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid, mendukung kebijakan baru yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan pegawai perwakilan Indonesia di luar negeri. Pernyataan ini muncul setelah rapat dengan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) untuk membahas Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Kemlu Tahun Anggaran 2024.

"Saya sangat senang dan mendukung kebijakan baru terkait program sewa rumah. Ini akan membantu perwakilan kita di luar negeri yang menghadapi kenaikan harga sewa, sehingga mereka bisa tinggal di tempat yang layak," ungkap Meutya di Gedung Nusantara I, DPR RI, Senayan, Jakarta.

Meutya menjelaskan bahwa salah satu masalah utama dalam anggaran Kemlu adalah meningkatkan profesionalitas perwakilan Indonesia di luar negeri. Menurutnya, para perwakilan tersebut adalah wajah Indonesia di mata dunia, dan oleh karena itu, kondisi kantor dan akomodasi mereka, serta pelayanan kepada warga negara Indonesia di luar negeri, harus diperhatikan dengan baik.

"Penguatan diplomasi di perwakilan kita di luar negeri menjadi sangat penting," tambah politisi dari Fraksi Partai Golkar ini.

Meutya berharap bahwa usulan peningkatan kesejahteraan yang diajukan kepada Kemlu dapat mendorong profesionalitas para diplomat Indonesia yang bertugas di luar negeri.

"Terutama mereka yang sedang bertugas di luar negeri. Mungkin perlu ada evaluasi lain untuk memberikan anggaran yang memadai," ujar dia

Kabar Golkar adalah media resmi Internal Partai Golkar. kami memberikan layanan media online, media monitoring dan kampanye digital politik untuk Partai Golkar dan seluruh kadernya.
About Us - Advertise - Policy - Pedoman Media Cyber - Contact Us - Kabar dari Kader
©2023 Kabar Golkar. All Rights Reserved.