kabargolkar.com, MEDAN - Tim Penanganan Bencana (TPB) Partai Golkar Sumut kembali melakukan aksi sosial. Kali ini menyantuni anak-anak yatim dengan membagi-bagikan nasi kotak.
Pembagian 500 nasi kotak dilakukan selama tiga hari berturut kepada Panti Asuhan Al Washliyah, Kampung Lalang, Medan Sunggal, lalu Yayasan Murni Kasih Katholik (SLB-B) dan Rumah Singgah Anak Yatim Gita Sakinah.
Kepala TPB Partai Golkar Sumut, Bobby CS, Senin (7/3/2022), mengatakan, hal ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Tim Penanganan Bencana Partai Golkar Sumut kepada anak-anak panti asuhan yang membutuhkan perhatian lebih dari berbagai pihak dan sebagai bentuk aksi peduli sosial.
‘’Kami berharap kegiatan ini dapat membagi kebahagiaan serta melihat hiasan senyuman anak-anak yang kelak menjadi generasi penerus dalam perubahan dunia,’’ tutur Bobby didampingi Sekertaris TPB Rio Tambunan, pengurus Tanggap Darurat Ridwan Khalid beserta anggota lainnya Kepala Biro Pengendalian Operasi Julius Batubara, Kepala Biro Informasi dan Assesment Hermando Rangkuti, Ketua Departemen Mitigasi Ade Manday, Ketua Departemen Dukungan dan Sumber Daya Darurat Muh Murteza Tahir.
Bobby mengatakan, tak ubahnya niat, para pengurus juga terus menyusur berbagai tempat yang layak untuk tetap diperhatikan dan diberikan bantuan.
Ini sebagai bentuk kepedulian dan rasa simpati serta bentuk rasa cinta dan kasih sayang TPB Partai Golkar Sumut kepada anak-anak yang semangat dalam menuntut ilmu walaupun memiliki banyak keterbatasan dalam proses menempuhnya.
Antusias anak-anak melihat kedatangan Tim TPB Golkar Sumut menjadi proses perjalanan yang tidak akan dilewatkan begitu saja. ‘’Perjuangan yang begitu panjang, membuat tim sadar jika masih banyak orang-orang yang harus diperhatikan lebih baik lagi. Semoga TPB Golkar Sumut semakin solid dan peka terhadap situasi sekitar,’’ harap Bobby.